Sinopsis Film Dawn of The Planet of The Apes (2014)

Dawn of The Planet of The Apes (2014)

Judul
Dawn of the Planet of the Apes
Tayang
9 Juli 2014
Durasi
2 jam 10 menit
Sutradara
Matt Reeves
Pemain
Gary Oldman, Keri Russell, Andy Serkis
Genre
Laga | Petualangan | Drama | Fiksi Ilmiah
IMDb Rating
7,6/10 (403.629)
Trailer

Sinopsis #1 Film Dawn of The Planet of The Apes (2014)

DbFilm.web.id - Malcolm (Jason Clarke) bertemu dengan pemimpin kera Cesar (Andy Serkis) di saat tak tepat. Saat itu, rombongan Malcolm hendak memeriksa bendungan pembangkit listrik, sehingga dapat dinyalakan dan manusia dapat kembali menggunakan listrik.

Namun, di tengah jalan rekannya menembak salah satu kera karena dianggap mengancam. Hal ini membuat rakyat kera marah. Cesar, menenangkan rakyatnya dan hanya memperingatkan manusia untuk tak lagi kembali. Cesar yang didesak rakyatnya untuk melakukan pembalasan, akhirnya memutuskan untuk menemui manusia, menegaskan kembali kalau manusia dan kera mempunyai rumah masing-masing, tetapi mereka akan berperang bila harus.



Sinopsis #2 film Dawn of The Planet of The Apes (2014)

DbFilm.web.id - Film "Dawn of The Planet of The Apes" melanjutkan kisah sebelumnya tentang seekor kera cerdas bernama Caesar (Andy Serkis) hasil eksperimen seorang ilmuwan yang membuat sang kera memiliki tingkat kecerdasan hampir menyamai manusia. Virus hasil eksperimen tersebut secara tidak sengaja terpapar ke manusia sehingga dengan cepat menyebar dan membunuh manusia sampai ke seluruh dunia.

Populasi kera berotak cerdas semakin meningkat. Mereka membuat tempat tinggal, hidup dalam ketenangan dan kedamaian. Sampai keberadaan mereka terancam oleh manusia yang berhasil selamat dari wabah virus beberapa tahun sebelumnya.

Baik kera maupun manusia sempat sepakat untuk berdamai, namun tidak bertahan lama. Kini kedua kubu bersiap untuk berperang untuk menentukan siapa spesies paling dominan di muka bumi.

Film "Dawn of The Planet of The Apes" adalah kelanjutan dari film pertamanya yang berjudul "Rise of The Planet of the Apes", dan diadaptasi dari novel karya Pierre Boulle yang berjudul "Planet of The Apes".



Sinopsis #3 film Dawn of the Planet of the Apes (2014)

Sinopsis film Dawn of the Planet of the Apes (2014)


DbFilm.web.id - Caesar (Andy Serkis) adalah pemimpin para kera yang kini menikah dengan Cornelia (Judy Greer) dan memiliki putra bernama Blue Eyes (Nick Thurston). Mereka hidup bersama dengan damai bersama orang utan cerdas, Maurice (Karin Konoval), dan kera bermata satu, Koba (Toby Kebbell).

Perjuangan para kera melawan dominasi manusia nampaknya tak akan berjalan setengah-setengah. Sang pemimpin, Caesar terlihat semakin ganas. Konsep cerita dari Dawn of the Planet of the Apes semakin masuk akal. Terlebih setelah setting-nya mengambil 10 tahun, di mana bumi terinfeksi virus berbahaya yang mengurangi populasi manusia secara drastis.

Diceritakan dalam film ini, tidak hanya berdampak buruk pada manusia, virus itu juga membunuh bangsa kera sehingga populasi keduanya terus berkurang. Dengan fakta tersebut pertarungan manusia dan kera seimbang. Terutama dengan kepintaran yang kini dimiliki para kera.

Sebagai penengah, ada karakter Malcolm (Jason Clarke) yang berusaha memperjuangkan perdamaian antara kaum kera dan bangsa manusia. Sayangnya, untuk mencapai misi tersebut, Malcolm harus melawan Dreyfus (Gary Oldman), pemimpin dari bangsa manusia yang tetap ingin menghabisi seluruh populasi kera di muka bumi.

Antara bangsa manusia dan kera sempat berdamai, tapi perdamaian tersebut tidak bertahan lama. Kedua belah pihak pun berada di ambang peperangan untuk memutuskan siapakah spesies paling dominan di atas bumi.

Helmi Fauziridwan

I am a Blogger who wants to share inspiration to people.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama