Sinopsis Reality Show World Café Asia (2008), Dibawakan Bobby Chinn
Ringkasan Plot Film World Café Asia (2008)
DbFilm.web.id - Sang chef terkenal, Bobby Chinn, kembali hadir di musim kedua World Café Asia. Tayangan ini akan menghadirkan masakan-masakan khas lokal di Asia. Ikuti perjalanan Bobby di Asia, temukan makanan-makanan terbaik dan pengalaman tradisi lokal yang ditawarkan setiap negara.Di musim terbarunya ini Bobby akan berkeliling mengunjungi kota-kota di Asia seperti Manila, Malacca, Jakarta, Yunnan, dan Kalkuta. Bobby yang merupakan keturunan separuh China-separuh Mesir ini berbaur dengan masyarakat lokal Asia yang multi-cultural dan ia akan dipandu oleh warga lokal untuk melihat-lihat keadaan kota, mengunjungi restoran-restoran, pasar, dan tempat-tempat menarik lainnya.
Bagi Bobby petualangan ini adalah perjalanan menemukan budaya lokal sekaligus makanan khas mereka. Dia akan mencicipi semuanya, dari mulai ayam buah keluak di Malaka dan balut di Manila, hingga ke yoga di India dan umat beragama di Indonesia. Bobby mendapatkan pengalaman unik di setiap tempat baik dari sudut pandang sejarah maupun budaya.
Setelah mencoba makanan di daerah tersebut, Bobby akan menunjukkan pada kita bagaimana cara membuatnya di rumah. Dia akan menggabungkan keragaman dan kekayaan kuliner Asia di dapur kita.
Info Film
Judul
|
World Café Asia
|
---|---|
Tayang
|
2008
|
Durasi
|
30 menit
|
Sutradara
|
-
|
Pemain
|
Bobby Chinn
|
Genre
|
|
IMDb Rating
|
-
|
Trailer Film
World Café Asia (2008) on YouTube | ||
- |
- |
Posting Komentar untuk "Sinopsis Reality Show World Café Asia (2008), Dibawakan Bobby Chinn"