Sinopsis Serial A Gifted Man (2011), Patrick Wilson, Jennifer Ehle
Ringkasan Plot Film A Gifted Man (2011)
DbFilm.web.id - Film serial "A Gifted Man" mengisahkan tentang Michael Holt (diperankan oleh Patrick Wilson), seorang dokter ahli bedah saraf yang karismatik, brilian, kaya raya, dan sukses, menemukan kembali makna hidup melayani pasien di klinik pribadi miliknya dan klinik pengobatan gratis untuk kaum miskin.Kisah serial yang sering disebut sebagai kombinasi serial "House" dan film "Ghost" ini diawali dengan Michael yang hidup bergelimang harta berkat dedikasi dan keberhasilannya mengobati pasien-pasien berkelas.
Tiba-tiba kehidupannya berubah saat mantan istrinya, Anna (Jennifer Ehle), seorang dokter idealis di klinik pengobatan gratis untuk kaum miskin yang juga adalah cinta sejatinya, secara misterius hadir di dalam hidupnya -- dua minggu setelah Anna meninggal. Arwah Anna muncul dan meminta Michael untuk pergi ke kliniknya dan mempertahankan klinik agar tetap beroperasi.
Pada episode-episode berikutnya, film ini mengisahkan bagaimana Michael menghadapi kasus-kasus medis dan pasien baik di klinik pribadi miliknya maupun di klinik pengobatan gratis, serta hubungan spiritualnya dengan Anna.
Info Film
Judul
|
A Gifted Man
|
|---|---|
Tayang
|
23 September 2011
|
Durasi
|
45 menit
|
Sutradara
|
Various
|
Pemain
|
Patrick Wilson, Jennifer Ehle, Margo Martindale
|
Genre
|
|
IMDb Rating
|
7.1/10 (7.8K Votes)
|
Trailer Film
|
A Gifted Man (2011) on YouTube | ||
Referensi
|
A Gifted Man (2011) on the Web | ||

Posting Komentar untuk "Sinopsis Serial A Gifted Man (2011), Patrick Wilson, Jennifer Ehle"