Sinopsis Film Shanghai Noon (2000)

Sinopsis film Shanghai Noon (2000)

Judul
Shanghai Noon

Tayang

26 Mei 2000

Durasi

1 jam 50 menit

Sutradara

Tom Dey

Pemain

Jackie Chan, Owen Wilson, Lucy Liu

Genre

Laga | Petualangan | Komedi | Western

IMDb Rating

6,6/10 (117.963)

Trailer

YouTube


Sinopsis #1 film Shanghai Noon (2000)

DbFilm.web.id - Putri Pei Pei (Lucy Liu) diculik oleh Lo Fong (Roger Yuan) dan dibawa ke Amerika Serikat, tepatnya di Nevada. Dalam penculikan itu, Lo Fong meminta uang tebusan dengan emas senilai 100.000 dolar. Lalu, kaisar mengutus tiga pengawal kekaisaran dan penerjemah kerajaan (Henry O). Chon Wang, penjaga kerajaan dan juga keponakan sang penerjemah, memaksa bergabung untuk menyelamatkan sang putri. Chon Wang pun diizinkan ikut oleh pamannya.

Namun, dalam perjalanan, Paman Chon Wang tewas terbunuh dalam aksi perampokan kereta api yang ditumpangi para utusan kaisar tersebut. Akibatnya, Chon Wang pun terpisah dengan tiga pengawal kaisar dan harus menuju Carson City sendirian. Di tengah jalan, ia bertemu dengan Roy O'Bannon (Owen Wilson), pemimpin geng yang merampok kereta api yang ditumpangi Chon Wang.


Sinopsis #2 film Shanghai Noon (2000)

DbFilm.web.id - Chon Wang (Jackie Chan) adalah seorang penjaga kerajaan yang kikuk yang menjaga Raja Cina. Ketika Putri Pei Pei (Lucy Liu) diculik dari Kota Terlarang, Wang merasa bertanggung jawab dan memaksa untuk bisa bergabung dengan para pengawal yang dikirimkan untuk menyelamatkan sang putri yang telah dibawa ke Amerika Serikat.

Di Nevada, Wang terpisah dari kelompoknya dan kemudian bertemu dengan Roy O'Bannon (Owen Wilson), seorang perampok kelas teri. Keduanya lantas bergabung satu sama lain, dan kesialan demi kesialan mereka alami.

Helmi Fauziridwan

I am a Blogger who wants to share inspiration to people.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama