Sinopsis Film Menebus Impian (2010) & Trailer, Acha Septriasa, Fedi Nuril Movie

Sinopsis film Menebus Impian (2010)

Judul
Menebus Impian
Tayang
15 April 2010
Durasi
1 jam 39 menit
Sutradara
Hanung Bramantyo
Pemain
Acha Septriasa, Ayu Dyah Pasha, Fedi Nuril
Genre
IMDb Rating
6,1/10 (15)
Trailer

Sinopsis film Menebus Impian (2010)

DbFilm.web.id - Film "Menebus Impian" diilhami dari kisah nyata dari kisah perjuangan teman Hanung Bramantyo, sutradara film ini. 

Adalah Nur (diperankan oleh Acha Septriasa), seorang wanita muda yang statusnya masih kuliah, mempunyai mimpi ingin membahagiakan ibunya, Bu Sekar (Ayu Dyah Pasha) yang bekerja sendiri untuk menghidupi keluarganya sebagai buruh cuci. Mungkin karena kelelahan, Bu Sekar pun jatuh sakit. Tidak tanggung-tanggung, sakitnya pun lumayan parah, ada tumor di batang otaknya. Bu Sekar pun harus dioperasi. Nur pun akhirnya memutuskan untuk cuti kuliah, dan membelanjakan uang kuliahnya untuk membeli produk MLM yang ditawarkan oleh Dian (Fedi Nuril), seorang pemuda yang ditemui Nur di warung makan milik Pak Madrim (Jaja Mihardja).

Dian ini semangat menjelaskan tentang bisnis network ke Pak Madrim dan tentunya ke Nur. Nur awalnya bersikap skeptis terhadap apa-apa yang dijelaskan oleh Dian. Malah, dia bilang pada Adul (Joshua Suherman) dan Robin (Haykal Kamil), sahabatnya, kalau dia ingin juga kerja sebagai penjaga warnet seperti mereka. Saat kebutuhan uang makin mendesak, Nur yang belum mendapat banyak downline, nyaris putus asa, dan meminjam uang kepada Pak Fuad, pemilik warnet yang terkenal sebagai rentenir. Tidak hanya itu, ia akhirnya meminta pekerjaan kepada Mbak Susi, tetangganya, yang bekerja di bar.

Sementara Dian sudah sukses dengan bisnis jaringannya sampai mendapat mobil mewah, Nur masih harus kesana kemari prospek calon klien. Jalannya tidak selalu mulus, tetapi secara bertahap Nur berhasil mengumpulkan uang untuk biaya berobat ibunya, membayar hutangnya ke Pak Fuad, dan mencari kontrakan baru. Tapi, hidupnya tidak selalu mudah. Ada saja tantangan yang harus dihadapi Nur. Amarah ibunya saat mengetahui kalau Nur sudah tidak kuliah, Pak Fuad yang berusaha memerkosanya, dan Dian yang kepergok berduaan dengan cewek cantik, membuat Nur emosi.

Bagaimana cara Nur bangkit menghadapi semua masalahnya?

Helmi Fauziridwan

I am a Blogger who wants to share inspiration to people.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama