Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sinopsis Animasi Boruto: Naruto the Movie (2015)

Sinopsis film Boruto: Naruto the Movie (2015)

Judul
Boruto: Naruto the Movie
Tayang
7 Agustus 2015
Durasi
1 jam 35 menit
Sutradara
Hiroyuki Yamashita
Pengisi Suara
Yûko Sanpei, Kokoro Kikuchi, Ryûichi Kijima
Genre
Animasi | Laga | Petualangan | Komedi
IMDb Rating
7,9/10 (8.058)
Trailer

Sinopsis film Boruto: Naruto the Movie (2015)

DbFilm.web.id - Boruto Uzumaki adalah putra pertama dari Naruto Uzumaki dan Hinata yang sudah tumbuh menjadi ninja muda. Lantaran kesibukan sang ayah sebagai Hokage ke-7 di Desa Konohagakure, pemuda berambut kuning itu pun menjadi nakal, mirip seperti ayahnya saat kecil dulu.

Seperti dalam seri televisinya, Boruto akan berlatih bersama beberapa anak dari teman-teman Naruto seperti Sarada Uchiha yang merupakan putri dari Sasuke dan Sakura, lalu Shikadai Nara yang merupakan putra dari Shikamaru dan Temari, dan Mitsuki, pemuda misterius yang merupakan anak Orochimaru.

Konflik terjadi saat keturunan dari Kaguya, Kinshiki dan Momoshiki datang dengan tujuan untuk mengambil kekuatan dan chakra yang kuat untuk kehidupan abadi dan kesaktian. Naruto terancam oleh dua orang ini dan mengorbankan diri. Dibantu oleh Sasuke dan sejumlah kage seperti Gaara, Darui, Chojuro, dan lain-lain, Boruto pun ikut berjuang menyelamatkan ayahnya yang berada di dimensi lain.

Helmi Fauziridwan
Helmi Fauziridwan Aku adalah seorang blogger yang ingin berbagi inspirasi kepada semua orang dengan membuat tulisan-tulisan yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Sinopsis Animasi Boruto: Naruto the Movie (2015)"