Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sinopsis Film Mr. and Mrs. Incredible (2011)

Sinopsis film Mr. and Mrs. Incredible (2011)

Judul
Mr. and Mrs. Incredible
Tayang
3 Februari 2011
Durasi
1 jam 40 menit
Sutradara
Vincent Kok
Pemain
Louis Koo, Sandra Ng, Wen Zhang
Genre
Laga | Komedi | Romansa
IMDb Rating
5,4/10 (480)
Trailer

Sinopsis film Mr. and Mrs. Incredible (2011)

DbFilm.web.id - Film Asia "Mr. and Mrs. Incredible" atau judul aslinya "San kei hap lui" mengisahkan tentang superhero yang memilih pensiun atau mengundurkan diri atas keinginan sendiri. Pasalnya, kehidupan superhero tidaklah selalu membuat hidup bahagia. Hal itu dirasakan oleh The Gaze Warrior alias Huan (Louis Koo) dan The Aroma Woman alias Red (Sandra Ng).

Keinginan hidup normal seperti kebanyakan orang pun dirasakan oleh mereka. Ketika bertemu, kedua superhero itu pun saling jatuh cinta dan menikah. Mereka kemudian memutuskan untuk menjadi orang biasa dan pindah ke sebuah desa kecil.

Sayangnya kehidupan tenang mereka terusik dengan pergelaran sebuah kompetisi bela diri di desa tempat tinggal mereka. Mereka pun berencana untuk pergi dari desa itu agar masa lalu mereka sebagai superhero tidak terbongkar. Sayangnya mereka malah dituduh telah membunuh salah satu pendekar yang akan bertanding.

Helmi Fauziridwan
Helmi Fauziridwan Aku adalah seorang blogger yang ingin berbagi inspirasi kepada semua orang dengan membuat tulisan-tulisan yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Sinopsis Film Mr. and Mrs. Incredible (2011)"